Bicara soal cinta tentu kita bicara soal hubungan dengan kekasih atau pasangan kita. Hubungan disini bisa bermakna hubungan suami istri atau hubungan yang masih dalam taraf pacaran. Kok tiba-tiba bahas itu? Awalnya sih cuma sekedar iseng doank, tapi kayanya kalau dipikir-pikir asyik banget bisa ngobrolin tentang tuh topik.LOVE, LOVE, and LOVE.
Sudah bukan rahasia lagi kalau dalam membina hubungan dengan pasangan pasti ada ups and downsnya, betul? Hehehe... Itu mah wajar banget, itulah bumbunya hubungan biar gak monoton. Menurut saya, hadirnya masalah dalam hubungan sepasang kekasih itu perlu karena beberapa alasan. Pertama, dengan hadirnya masalah itu, dua insan yang memadu kasih ini bisa belajar mendewasakan diri dalam menyelesaikan persoalan mereka. Kedua, pasang surut masalah bisa menjadi ajang untuk saling melengkapi satu sama lain. Sudah merupakan konsequensi logis bahwa menjalin hubungan itu gak akan pernah perfect, pastinya selalu ada kurangnya. Entah itu datangnya dari diri kita sendiri atau dari pasangan kita. Nah, untuk membina harmoni itu kita harus bisa memposisikan diri, jika kekasih kita memiliki kekurangan maka kitalah yang akan membenahi atau melengkapinya. Sebaliknya juga jika kita berkekurangan, maka pasangan kitalah yang akan mengisi kekurangan itu. Jika hal ini tidak bisa kita pahami, maka hubungan kita akan hancur, kenapa? Ya karena masing-masing mempertahankan ego. Boleh percaya boleh gak, kalau masing2 udah main ego, hubungan itu gak bakalan langgeng.
Kadang kalau udah egois, kita sering melakukan kesalahan pada pasangan. Timbullah kemudian sikap saling menyalahkan. Perpecahanpun kemudian tak terelakkan. Ketika perpecahan itu datang dan akhirnya kita mutusin break up, kita baru menyesal akan tindakan kita. Penyesalan kita baru kita sadari setelah kita kehilangan pasangan kita, padahal kita begitu mencintainya bukan? Sebelum itu terjadi, alangkah baiknya jika kita memperbaiki diri ataupun meminta maaf pada pasangan kita akan kesalahan yang telah kita lakukan. Bagaimanakah cara meminta maaf kepada pasangan kita jika kita melakukan kesalahan? Untuk lebih jelasnya follow these tips..
1. Carilah cara untuk menemui pasanganmu.
Kenapa harus mencari cara agar bisa menemui pasanganmu? Ya karena bisa jadi pasanganmu itu kalau lagi marahan gak mood banget untuk ketemu kamu, meskipun sebenarnya dia juga kangen sama kamu. Moment-moment seperti ini biasanya egoisme pasangan kita sedang berapi-api. Itu juga karena kesalahan kita, kita yang memulainya. Jadi buatlah rencana yang jitu agar kamu bisa menemuinya. Ingat! Jangan hanya meminta maaf lewat sms, karena mungkin pasangan kita akan menganggap kita tidak bersungguh-sungguh minta maaf.
2. Jika telah telah menemuinya, ungkapkanlah permohonan maaf yang sejujurnya.
Tentunya minta maaf bukan sekedar lips service, atau sekedar di bibir saja. Ekspresikan permohonan maafmu dengan sejujurnya, setulusnya. Yakinkankan dirinya bahwa kamu benar2 menyadari telah melakukan kesalahan padanya, dan ekspresikan permohonan maaf itu all out. Tentu saja, ekspresi wajah juga harus mendukung. Ekspresikan kesedihan kamu dan penyesalan kamu bahwa kamu benar telah menyesal, dan katakan padanya bahwa kamu sangat gundah jika kehilangannya. Ungkapkanlah maaf yang tulus dan bukan sekedar akting. Tunjukan permohonan maaf yang sebenar-benarnya sampai ia yakin..
3. Doronglah pasanganmu untuk curhat alias ngebicarain bagaimana perasaannya atas kesalahan yang kamu perbuat.
Tentunya kita ingin mengetahui kesalahan yang telah kita perbuat bukan? Jangan sampai kita lupa melakukan hal ini, karena jika iya, itu berarti kita lupa diri, lupa akan kesalahan2 kita dan itu bisa jadi membuat ia tidak akan memaafkan perbuatan kita. Di samping itu, dengan mendorong pasangan kita membicarakan perasaan yang dialaminya itu akan membantunya sedikit lebih merasa ringan. Biasa sang kekasih akan membicarakan panjang lebar kesalahan kita yang tentunya sangat menyakitkan baginya. Dan mendorongnya curhat akan membuatnya feels better.
4. Mintalah pasanganmu untuk memberitahu apa saja yang harus kamu lakukan untuk memperbaiki kesalahan yang telah kamu perbuat.
Ini bagian yang cukup penting. Kenapa penting? Karena itu berarti kamu menunjukan keseriusan untuk memperbaiki kesalahan kamu sedetail mungkin. Dan tentunya hal ini akan sangat membantu kamu memperbaiki citra kamu dimata pasanganmu.
5. Berjanjilah padanya bahwa kamu tidak akan melakukan kesalahan yang sama dua kali.
Coba kenalilah kesalahan yang telah kamu lakukan, berhati-hatilah dalam bertindak agar kamu tidak melakukannya untuk ke dua kalinya. Ungkapkanlah hal ini kepadanya dan berjanjilah untuk tidak melakukannya lagi di kesempatan lain.
6. Hargailah perasaan pasanganmu.
Ingatlah bahwa hubungan cinta itu terbentuk oleh adanya perasaan sayang dan adanya penghargaan satu sama lain. Pada dasarnya, kita manusia masing-masing memiliki egoisme individualistis. Kita harus mampu memenej egoisme ini. Jika ada hal yang kurang darinya, maka leburlah egoisme kita untuk menyalahkan pasangan. Jika dia memiliki kekurangan, tugas kitalah yang melengkapinya. Maka dari itu kita perlu menumbuhkan sikap menghargai bentuk cinta pasangan kita baik dalam perbuatan dan perasaannya.
7. Ajaklah pasangan kita menimkmati makan malam romantis bersama.
Ini adalah salah satu cara untuk memperbaharui memori yang buruk menjadi memori yang baik. Berilah sesuatu seusai makan malam romantis itu. Pemberian ini bukan sogokan, tapi suatu bentuk rasa care kita terhadap pasangan kita. Berikanlah sesuatu yang bermakna baginya, mungkin suatu hal yang pernah diinginkannya tapi belum dapat dia wujudkan. Kalau dia suka nonton tapi belum pernah bisa melakukannya, mungkin bisa juga mengajaknya nonton bioskop setelah makan malam.
8. Tulislah permohonan maaf pada media kertas kecil, tempatkan di tempat yang dia bisa lihat.
Ungkapkan dalam tulisan itu betapa berartinya dia bagi kamu. Tambahan bunga juga cukup romantis tuh.. boleh dipakai.. hehehe..
9. Jika dia udah memaafkan kamu, alihkan pembicaraan pada hal-hal yang dia suka.
Fokuskan perhatian padanya, itu yang ia butuhkan. Semakin kamu memfokuskan pembicaran tentang dia, maka dia bisa melihat bahwa kamu sungguh2 ingin berubah. Pada dasarnya kekasih kita selalu ingin menjadi pusat perhatian. Jika kita bisa melakukan ini maka kita akan sukses mendapatkan kembali cintanya dengan full.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar